oreo cookies
foto by: d_been103
pasti sebgaian dari kalian tidak asing dengan makanan 1 ini. yaps kita menyebut makanan ini dengan nama cookies. cookies/kukis adalah makanan yang dipanggang atau dimasak yang biasanya kecil, datar, dan manis. kukis biasanya terdiri dari tepung, gula, dan beberapa jenis minyak atau lemak. kukis juga dapat dicampur dengan bahan-bahan lain seperti kismis, gandum, keping cokelat, kacang-kacangan, dll.
Di sebagian besar negara berbahasa Inggris (kecuali Amerika Serikat dan Kanada) dan juga di Indonesia, panganan yang lebih padat dan keras disebut biskuit, sedangkan versi yang lebih renyah disebut sebagai kukis, bahkan di negara Inggris.
Kukis dan biskuit dapat diproduksi secara massal di pabrik, dibuat di toko roti kecil, atau dibuat sendiri. Varian biskuit atau kukis termasuk juga biskuit lapis (sandwich biscuits), seperti krim kustar, Jammie Dodgers, Bourbons dan Oreo, dengan marshmallow atau selai, dan kadang-kadang dicelupkan ke dalam cokelat atau lapisan pemanis lainnya. Kukis sering disajikan dengan minuman seperti susu, kopi atau teh. Kukis buatan pabrik dijual di toko-toko dan mesin penjual otomatis. Kukis yang baru dipanggang dijual di toko roti dan warung kopi, mulai dari perusahaan berukuran kecil hingga perusahaan multinasional seperti Starbucks.
penjelasan diatas bersuer dari wikipedia dan sejelasnya kalian bisa mencari dari berbagai sumber lainnya.
dan seperti yang kita lihat dari judul dan gambar diatas pasti kita akan membuat cookies dengan rasa oreo, untuk resep dan langkah-langkah nya silahkan simak step by step dalam teks di bawah.
RESEP :
> 110 gram mentega tawar
> 140 gram castor sugar (gula halus)
> 1 butir telur
> secubit garam
> 1/2 sdt vanilla extract
> 210 gram tepung terigu serbaguna
> 10 keping oreo
CARA PEMBUATANNYA :
pertama-tama lelehkan mentega dengan api kecil hingga menteganya meleleh. jika sudah meleleh pindahkan mentega tersebut ke mangkok.
lalu campurkan lelehan mentega tadi dengan gula castor/ gula halus.
tambahkan vanilla extract agar adonan lebih wangi. dan masukka sejumput garam agar gurih.
karena adonan tadi masih hangat jadi diamkan dulu selama 10 menit, hingga tidak panas lagi, juka sudah tidak panas maka aduk lagi adonannya. membiarkan adonan hingga 10 menit dapat membuat adonan yang terlalu encer menjadi sedikit mengental.
jika sudah dingin aduk rata menggunakan handwish.
lalu masukka 1 butir telur, lalu aduk hingga merata.
jika adonan sudah tercampur rata, saatnya mencampurkan bahan-bahan keringnya yaitu tepung, bakking soda. lalu aduk rata menggunakan spatula hingga membentuk adonan.
jika adonan sudah rata dan teksturnya seperti playdoh, sekarang patah-patahkan oreo menjadi kepingan kecil lalu campur dengan adonan cookies tadi.
lalu tutup adonan supaya adonan tidak kering, lalu simpan di kulkas kurang lebih sampai si butter lebih menyatu bisa hingga 30 menit.
sambil menunggu adonan cookies disimpan dikulkas, panaskan oven hingga kurang lebih 175 derajat celcius (atas dan bawah).
jika sudah keluarkan adonan dari kulkas, lalu cetak sesuai keinginan masing-masing.
siapkan loyang yang diberi bakking paper atau jika tidak memiliki bakking paper bisa dengan cara oleskan loyang menggunakan margarin atau mentega. pastikan jika meletakkan adonan cookies pastikan beri jarak supaya saat dioven tidak menempel satu sama lain.
jika sudah matang keluarkan dan sajikan dengan cantik, selesaii.........
untuk cara lebih lanjut kalian bisa menyaksikan di luvitaHo💖
cookies ini cocok untuk menjadi camilan atau teman untuk nugas, menonton tv atau aktivitas lainnya. bisa disajikan bersama susu hangat atau teh panas.
sekian resep cookies yang saya bisa berikan mohon maaf bila ada kata yang kurang berkenan, terimakasih and enjoyyy........
